Thursday, November 23, 2006

Perahu Harapan di Selokan Ingatan

Langit tak berawan
Terang benderang tanpa penghalang
Namun petir mencincang sunyi
Melumat hening dalam gemuruh

Hujan...
Lekaslah lesap ke dalam tanah
Hijaukan taman
Yang sejak lama tanpa ilalang
Pun perdu yang telah hangus terpanggang

Udara beku
Waktu mematung di sudut bisu
Di satu sisi selokan ingatan
Kucoba mengapungkan perahu harapan
Membiarkannya melaju
Berlayar ke tujuan

(Nai, menjelang detik perpisahan di Ahmad Dahlan)


Comments:
Insya Allah menjadi "surga" bagimu
 
Di Sumbawa sini sudah mulai hujan ... spertinya musim ujan udah mau tiba ...
 
Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]





<< Home

This page is powered by Blogger. Isn't yours?

Subscribe to Posts [Atom]